Warta LDII Sulbar

LDII Polman Perkenalkan Pengurus Baru, Siap Bersinergi dengan Dinkes Sukseskan Program PKG

Polewali Mandar (11/12). Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Polewali Mandar (Polman) melakukan audiensi bersama Kepala Dinas Kesehatan di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Polman pada Jumat (7/11).

Dalam kesempatan itu Ketua DPD LDII Polman Saifuddin menjelaskan, kunjungan tersebut bertujuan untuk menjalin selaturahim sekaligus memperkenalkan kepengurusan baru LDII Polman. “Kami berharap dengan kepengurusan baru ini selalu bisa bersinergi dengan dinas kesehatam dalam mensukseskan program-program pemerintah seperti Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG)”, ujarnya.

Saifuddin juga menyampaikan bahwa LDII Polman dalam setiap bulannya rutin mengadakan kegiatan pengajian akbar. “kami berharap Dinkes dapat hadir dalam kegiatan pada bulan Desember mendatang, untuk melaksanakan program PKG, mengingat kegiatan tersebut akan dihadiri ratusan warga”, ucapnya.

Kepala Dinkes Polman Mustaman, mengungkapkan apresiasinya kepada LDII yang siap bersinergi dengan Dinkes. “Kami selaku pemangku kebijakan program PKG juga siap untuk berkolaborasi dengan LDII, mengingat PKG menrupakan program pemerintah yang sangat dibutuhkan masyarakat”, ungkapnya.

Lebih lanjut ketua DPD LDII Polman Saifuddin menyampaikan, LDII akan selalu siap untuk menfasilitasi program PKG. “Kami akan menyiapkan segala sesuatunya untuk kelancaran program PKG ini”, jelasnya.

Pertemuan ini ditutup dengan penyerahan majalah Nuansa kepada Dinkes. Juga diharapkan dengan pertemuan ini antara LDII dengan Dinkes dapat selalu bersinergi dalam mendukung dan mensukseskan program pemerintah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *